Perpustakaan Unika Santo Thomas melakukan Sosialisasi Perpustakaan kepada seluruh Mahasiswa Baru Unika Santo Thomas 2024 yang berlangsung selama 2 hari tmt. tanggal 24-25 September 2024 di Aula Magna Lt. 3 Pepustakaan. Kegiatan sosialisasi biasa disebut sebagai bimbingan pemustaka atau user education.
Bimbingan pemustaka atau user education adalah kegiatan untuk mengenalkan perpustakaan beserta layanan, sarana prasarana, dan seluruh fasilitasnya agar pemustaka bisa mengetahui perpustakaan secara umum, misalnya jadwal pelayanan, tata cara peminjaman dan pengembalian buku dan layanan lain yang diberikan perpustakaan. Tujuannya agar mereka bisa memanfaatkan perpustakaan secara maksimal, mudah, dan efektif. Kegiatan bimbingan pemustaka ini bertujuan agar mahasiswa baru angkatan 2024 dapat menikmati fasilitas maupun layanan perpustakaan dan segera mendaftarkan diri sebagai anggota perpustakaan. Perpustakaan berharap kegiatan sosialisasi ini dapat menjadi salah satu strategi perpustakaan dalam menerapkan promosi perpustakaan secara umum di kalangan masyarakat luas dan secara khusus di lingkungan Civitas Akademika Unika Santo Thomas.